Mahasiswa FEB UNSRAT kembali membuat prestasi di Lomba Debat Tingkat Regional Sulawesi dengan meraih Juara Kedua, adapun mahasiswa FEB UNSRAT yang mewakili UNSRAT yaitu Braverlie Dio Rampen (IBA), Hanna Imbar (IBA), dan Zahwa Annisa Jusuf (Manajemen), dan seorang mahasiswa sertifikasi Juri Joshua Pongoh (Fatek UNSRAT) atau biasa disebut N1. Saat berangkat mereka di lepas oleh Wakil Dekan 3 bidang Kemahasiswaan dan Alumni Freddy Roring, SE., MM. Adapun ketiga mahasiswa ini mewakili UNSRAT karena menjadi juara satu di tingkat UNSRAT.
Peserta Lomba Debat Tingkat Regional Sulawesi berasal dari daerah kerja L2DIKTI Regional Sulawesi meliputi seluruh Sulawesi dari Utara sampai Selatan, Perguruan Tinggi Negeri dan Swasta. Berlangsung dari tanggal 9 – 14 April 2019 dengan lokasi Universitas Kristen Indonesia Paulus, Makassar Sulawesi Selatan.
Comment here