Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat di Desa Batu

Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat di Desa Batu

Kamis, 25 Januari 2024, Jurusan Akuntansi melaksanakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat di Desa Batu Kecamatan Likupang Selatan Kabupaten Minahasa Utara. Kegiatan di laksanakan di Gedung Gereja GMIM Bukit Moria Desa Batu dimana dalam kegiatan ini tim pengabdian yang terdiri dari Dosen Jurusan Akuntansi membagikan ilmu dan pengetahuan kepada masyarakat terkait materi Akuntansi Keuangan Gereja, Pengelolaan Keuangan Rumah Tangga, Pengelolaan Keuangan Usaha Kecil, Membangun Jiwa Kewirausahaan dan Manajemen Investasi dalam Keluarga.

 

Masing-masing tim terdiri dari 4-5 Nara Sumber yang merupakan dosen Jurusan Akuntansi dan juga pimpinan FEB dengan kepakaran yang dimiliki. Kegiatan ini turut juga melibatkan mahasiswa yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Jurusan Akuntansi (HIMAJU Akuntansi).

Kegiatan ini di sambut baik dan penuh syukur dari seluruh peserta yang hadir yang di ungkapkan oleh ibu Pdt. Connie Kusler,STh selaku Ketua BPMJ GMIM Bukit Moria Batu.